Rabu, 07 November 2012

FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI DISIPLIN KERJA KARYAWAN ( OBJEK PENELITIAN)




SAID HAYUZAR
UNSYIAH
 

ABSTRAK

            Kurangnya disiplin kerja karyawan PT. Bank BNI Cabang Banda Aceh dipengaruhi oleh banyak faktor diantaranya faktor kesejahteraan, ancaman, ketegasan pimpinan, minat dan kemampuan, dan keteladanan pimpinan. Faktor – faktor ini menjadi sangat penting dan harus diperhatikan oleh pimpinan supaya karyawan benar – benar disiplin walaupun tanpa diawasi oleh pimpinan secara langsung. Kurangnya disiplin kerja karyawan PT. Bank BNI Cabang Banda Aceh dapat dilihat dari absensi yang masih belum optimal dan kurangnya kepatuhan karyawan kepada pimpinan
Adapun permasalahan dalam penelitian ini yaitu berapa besar pengaruh faktor kesejahteraan, ancaman, ketegasan pimpinan, minat dan kemampuan, dan keteladanan pimpinan terhadap disiplin kerja karyawan PT. Bank BNI Cabang Banda Aceh.
Berdasarkan kerangka teoritis yang telah dikemukakan di atas dan atas permasalahan yang dikaji penulis merumuskan hipotesis yaitu faktor kesejahteraan, ancaman, ketegasan, minat dan kemampuan serta keteladanan pimpinan berpengaruh signifikan terhadap disiplin kerja karyawan PT. Bank BNI Cabang Banda Aceh.
Penelitian ini dilakukan pada PT. Bank BNI Cabang Banda Aceh, sedangkan yang menjadi objek dalam penelitian ini adalah tentang faktor-faktor yang mempengaruhi disiplin kerja karyawan PT. Bank BNI Cabang Banda Aceh, pengembilan sampel dilakukan dengan metode sensus.
Hasil penelitian menghasilkan persamaan akhir estimator adalah Y = 3,235 + 0,612 X1 +0,433 X2 + 0,032 X3 + 0,177 X4 + 0,025 X5. Koefisien korelasi (R) sebesar 0,915 atau 91,5% menggambarkan bahwa variabel kesejahteraan, ancaman, ketegasan pimpinan, minat dan kemampuan dan keteladanan pimpinan sangat erat hubungannya terhadap variabel disiplin kerja karyawan PT. Bank BNI Cabang Banda Aceh yaitu sebesar 91,5%. Koefisien determinan (R2) bernilai 0,838 atau 83,8% menunjukkan bahwa determinan variabel kesejahteraan, ancaman, ketegasan pimpinan, minat dan kemampuan dan keteladanan pimpinan berpengaruh terhadap variabel disiplin kerja karyawan PT. Bank BNI Cabang Banda Aceh sebesar 83,8%. Pembuktian baik dengan menggunakan uji-t maupun uji – F menunjukkan bahwa semua variabel penjelas dalam penelitian ini berpengaruh signifikan terhadap disiplin kerja karyawan PT. Bank BNI Cabang Banda Aceh.
Dari hasil penelitian yang diperoleh koefisien regresi yang paling besar pengaruhnya terhadap disiplin kerja karyawan PT. Bank BNI Cabang Banda Aceh yaitu variabel kesejahteraan dan yang paling kecil pengaruhnya terhadap disiplin kerja karyawan PT. Bank BNI Cabang Banda Aceh yaitu sikap keteladanan pimpinan maka diharapkan supaya variabel ini lebih ditingkatkan hal ini dapat berguna sebagai contoh dan panutan kepada para karyawan dalam meneladani sikap pimpinan dalam penerapan disiplin itu sendiri.

  

Tidak ada komentar:

Posting Komentar